Ormas Se-Kota Cilegon Apresiasi Kinerja Pegawai Kesbangpol Dalam Melakukan Pembinaan

    Ormas Se-Kota Cilegon Apresiasi Kinerja Pegawai Kesbangpol Dalam Melakukan Pembinaan

    CILEGON - Pegawai Badan Kesatuan Kebangsaan dan Politik (Kesbangpol) kota Cilegon mendapatkan Apresiasi dari berbagai lembaga terkait kinerja dalam pembinaan Ormas dan LSM se-kota Cilegon.

    Apresiasi pegawai kesbangpol melalui dinyatakan oleh salah satu ketua Ormas Badan Pembinaan Potensi Keluarga Banten (BPPKB) kota Cilegon yang mewakili beberapa Ormas dan LSM yang tergabung dalam Jambore Ormas 2023 yang hadir dalam pertemuan di Jungle Park Cilegon. Jum'at (17/08/2023).

    Menurut H. Suhaemi selaku Ketua BPPKB Cilegon kinerja pegawai kesbangpol harus di apresiasi oleh seluruh lembaga yang ada di kota Cilegon.

    "Kesbangpol kota Cilegon melakukan kunjungan ke semua seketariat Ormas dan LSM yang ada di kota Cilegon untuk melakukan pembinaan, hal tersebut harus kita apresiasi"ungkapnya.

    H. Suhaemi menerangkan bahwa selain melakukan kunjungan ke seluruh seketariat Ormas dan LSM se-kota Cilegon, ternyata kesbangpol mempunyai program yang sangat bagus yakni Jambore Ormas dimana kegiatan jambore Ormas bisa mempertemukan seluruh Ormas dan  LSM yang ada di kota Cilegon.

    "Kegiatan jambore Ormas sangat kita dukung, ini penggagas kegiatan jambore harus diberi rewerd atau penghargaan, baik dari kita selaku Ormas dan LSM ataupun dari pemerintah sendiri dalam hal ini Walikota Cilegon"tegasnya

    Sementara itu ketua Umum DPP Laskar Macan Asia (LMP) yang biasa di sapa dengan panggilan Suhu  mengajak kepada lembaga baik Ormas dan LSM yang ada di kota Cilegon yang belum mendaftsr ke kesbangpol agar  melakukan administrasi atau mendaftar.

    "Saya berharap rekan-rekan lembaga ormas atau LSM yang ada di kota Cilegon, melakukan pendaftara lembaganya ke Kesbangpol, agar Kesbangpol bisa melakukan pembinaan terhadap lembaga rekan-rekan"harap Ketua Umun DPP LMA

    cilegon banten
    Martin Mardini

    Martin Mardini

    Artikel Sebelumnya

    Balhi Somasi Walikota Cilegon Terkait Penerbitan...

    Artikel Berikutnya

    Penyegaran Kapasitas Petugas Kesehatan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024
    24 Personel TNI Terima Penghargaan Dari  Philippine Air Force
    TNI AL Gelar Latihan Bersama Dengan Russian Navy Di Surabaya

    Tags